Posts

Showing posts with the label lomba blog

Aktivitas Makin Lancar Dan Produktif Dengan ASUS X555

Image
Teknologi kini menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat. Mulai dari anak-anak sampai dewasa tidak terlepas dari perangkat teknologi misalnya komputer, ponsel pintar dan laptop. Laptop yang dulunya ekslusif dan hanya untuk pekerja kantoran sekarang semakin terjangkau dan dibutuhkan berbagai lapisan masyarakat. 

Hidup Sehat Dan Aktivitas Lancar Dengan Aplikasi Garda Mobile Medcare

Image
Menjalankan ibadah puasa di pertengahan tahun bagi saya membawa tantangan yang lumayan berat mulai dari perubahan cuaca yang tidak menentu sampai harus bisa mengatur jadwal dengan baik agar bisa tubuh tetap fit. Perubahan cuaca yang diluar dugaan tidak dapat dihindari namun perlu disisiati agar tidak terserang penyakit. Maka saya berusaha mengatur pola makan, istirahat, dan berolah raga secara seimbang. Namun sebagai manusia terkadang jadwal yang sudah dibuat dengan rapi masih terbengkalai karena lupa atau berbarengan dengan kegiatan yang mendadak. 

Menjadi Sejahtera Saat Memasuki Usia Senja

Image
Saat beranjak dewasa saya memiliki keinginan agar bisa hidup berkecukupan dan bisa sejahtera saat pensiun nanti. Karena saat saya ada pekerjaan di Bali, sempat bertemu dengan pasangan suami istri yang sedang menikmati suasana pantai Sanur yang indah. Pasangan tersebut bukanlah pasangan yang sedang berbulan madu namun menikmati masa pensiun dengan berlibur. Bagi saya hal itu merupakan sesuatu yang jarang ditemui karena banyak orang yang sudah pensiun masih bekerja mencari nafkah buat keluarganya. 

Lebih Perduli Dengan Berdonasi Melalui Bulan Dana PMI

Image
Beberapa bulan lalu, masyarakat Indonesia mengalami masalah yang hampir terjadi setiap tahun yang sampai menjadi masalah internasional karena dampaknya sampai ke negara tertangga. Masalah tersebut ialah kabut asap yang terjadi karena pembakaran hutan di pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan lainnya. Akibat kabut asap tersebut aktivitas warga menjadi terganggu, banyak sekolah diliburkan, anak-anak pun terkena dampaknya bahkan sampai meninggal dunia. Jarak pandang pun menjadi terbatas sehingga warga tidak bisa melihat jalanan dengan jelas dan beberapa bandara ditutup karena kondisi yang kurang aman jika menerbangkan pesawat.

Impian KUDO Dalam Mewujudkan Sejuta Wirausaha Digital

Image
Tingginya angka pengangguran di Indonesia, tentu bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja untuk menciptakan lapangan pekerjaan. Tapi juga tanggung jawab semua orang untuk bisa mandiri menciptakan peluang usaha dan membantu lingkungan sekitar agar bisa memiliki pekerjaan dan penghasilan yang layak. Bertahun tahun yang lalu yang ada di benak saya ketika lulus kuliah ialah bekerja di perusahaan dan kemudian bisa membeli rumah, mobil dan lainnya. Namun ternyata setelah lulus persaingan untuk bisa mendapatkan pekerjaan begitu ketat sehingga saya sempat menganggur beberapa bulan. Setelah bekerja kemudian saya teringat pesan dosen saya untuk bisa berwirausaha agar bisa lebih mandiri dan membuka lapangan pekerjaan bagi orang lain.

Belanja Kekinian Dalam Genggaman Dengan Aplikasi Bukalapak

Image
Sebagai anak perempuan dalam keluarga, saya sejak kecil sering diajak ibu ke pasar tradisional berbelanja kebutuhan sehari-hari mulai dari sayuran, buah-buahan, dan perabot rumah tangga. Bagi saya kegiatan berbelanja merupakan kegiatan yang menyenangkan karena bisa membeli banyak makanan dengan harga murah dan banyak memperoleh tips yang praktis dari ibu saya. Setelah saya lulus kuliah, saya menjadi jarang belanja ke pasar tradisional karena sibuk bekerja dan waktu luang yang semakin berkurang. Saya sempat beralih belanja di pasar modern atau supermarket karena lebih bersih dan nyaman namun saya kurang nyaman ketika harus mengantri di kasir

Menjelajah Sudut Kota Jakarta Dan Menjadikannya Nyaman Seperti Di Rumah

Image
Tak terasa di tahun 2015 ini tujuh tahun saya menginjakkan kaki di Jakarta yang awalnya hanya bekerja kemudian melanjutkan sekolah, kini saya juga mendalami pekerjaan sesuai minat saya menulis, jalan-jalan dan menonton film. Setiap tahun banyak perubahan yang terjadi di Jakarta mulai dari bangunan perkantoran, apartemen, hotel, tempat makanan baru dan transportasi baru. Dulu saya menganggap Jakarta hanya tempat untuk mencari nafkah, melanjutkan sekolah dan bertemu dengan teman-teman. Kini saya mulai ingin mengenal Jakarta lebih dalam dengan mengunjungi berbagai tempat yang unik seperti museum, pasar, klenteng dan taman. 

Minum Jamu Indonesia Buat Badan Sehat Dan Lebih Keren #SMESCONV

Image
Karena saya lahir dan dibesarkan di Semarang yang terkenal dengan produksi jamu tradisionalnya, maka jamu sudah menjadi minuman yang mudah ditemui sejak kecil. Awalnya saya kurang suka dengan rasa dan baunya yang menyengat, namun berkat kesabaran ibu saya lama-lama saya menjadi terbiasa menjadi minum jamu. Jamu merupakan minuman tradisional yang mudah ditemui, memiliki khasiat yang bermanfaat buat tubuh dan harganya yang murah karena dibuat dari bahan alami yang mudah ditemui. Bahan yang digunakan untuk membuat jamu antara lain akar-akaran, daun-daunan, kulit batang, dan buah.

Merayakan Dirgahayu Kemerdekan RI Dengan Menyantap Masakan Pulau Jawa

Image
Sejak awal Agustus di berbagai tempat sibuk mempersiapkan berbagai acara untuk menyambut dirgahayu proklamasi kemerdekaan mulai dari lomba, pawai, pemasangan umbul-umbul sampai upacara bendera. Rangkaian kegiatan tersebut merupakan bagian dari cara warga dalam memeriahkan dirgahayu proklamasi kemerdekaan. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menunjukkan rasa cinta tanah air pada Indonesia salah satunya ialah menyajikan masakan Indonesia yang kaya akan bumbu rempah dengan sajian setara dengan masakan internasional. Salah satu hotel bintang lima di Jakarta Hotel Indonesia Kempinsi menyajikan masakan Indonesia dari berbagai daerah yang diwakilkan dalam lima pulau besar di Indonesia

Ingin Hidup Lebih Kaya?? Perbanyaklah Investasi

Image
Semakin hari saya membaca berita di koran tentang melemahnya rupiah terhadap dolar, rasanya semakin pusing karena harga kebutuhan pokok yang semakin mahal. Dengan keadaan yang semakin sulit tentu bisa berdampak dua hal yaitu bagi orang yang bermental negatif akan cenderung putus asa, menyerah dengan keadaan dan menyalahkan pemerintah namun bagi yang bermental positif akan berusaha agar bisa bertahan hidup dengan mengoptimalkan potensi dalam dirinya, memperbanyak investasi atau tabungan dan terus mencoba walau sering gagal dalam usaha. 

Melepaskan Kepenatan Sejenak Dengan Paket Liburan Lakupon

Image
Tinggal di kota Jakarta selama tujuh tahun, sejak lulus kuliah di Semarang bukanlah waktu yang sebentar. Walaupun awalnya merasa tidak nyaman dengan kondisi yang berbeda dengan kota Semarang lambat laun saya pun mulai terbiasa dengan kondisi Jakarta sebagai kota metropolitan. Yang dulunya terbiasa berangkat santai dan tenang, semenjak tinggal di Jakarta saya harus membiasakan diri untuk bangun lebih pagi, berangkat lebih awal, sabar jika terjebak macet di jalan, tahan berebutan kursi di angkutan umum seperti kopaja atau metro mini.

Puasa Makin Enak Dengan Nevramin

Image
Puasa tahun ini bagi saya merupakan puasa yang berkesan bagi saya, karena harus dijalankan di musim kemarau yang panas dan menyengat. Selain itu saya di awal puasa sempat berhalangan karena sedang kedatangan tamu bulanan. Di awal bulan Juni karena ada dua event yang hampir bersamaan yang saya ikuti dan harus bepergian keluar kota, maka stamina badan saya sempat menurun bahkan hampir seluruh tubuh saya terasa pegal dan kram. Agar rasa pegal dan kram cepat hilang, saya pun berusaha banyak beristirahat dan menjaga pola makan agar tidak mudah terserang penyakit.

Mudik Menjadi Lebih Tenang Dengan Garda Mobile Otocare

Image
Setiap tahun di bulan Ramadhan, selain menunggu momen kebersamaan di hari raya Idul Fitri mudik merupakan kegiatan yang rutin saya lakukan minimal setahun sekali. Kota tujuan mudik saya setiap tahun adalah Semarang sebuah kota yang terletak di jalur pantura. Karena mudik setiap tahunnya dilakukan jutaan orang di berbagai kota di pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi bahkan Papua. Segala moda transportasi pun dikerahkan berbagai pihak untuk melayani persiapan mudik mulai dari pesawat terbang, kereta api, kapal laut, bus, mobil dan sepeda motor. Tentu agar dapat sampai dengan selamat ke kota tujuan mudik, setiap kendaraan harus dipersiapkan agar nyaman dan tenang dalam perjalanan. sumber :  http://www.acc.co.id

Menikmati Dan Bereksperimen Membuat Kopi Dengan NESCAFE Dolce Gusto

Image
Sekitar lima tahun terakhir, banyak bermunculan kedai kopi di berbagai pusat perbelanjaan, kafe, restoran hingga di kompleks perumahan. Kopi kini dinikmati bukan sebagai minuman untuk menghangatkan badan, namun juga sebagai gaya hidup masyarakat urban di kota besar. Aktivitas yang dilakukan di kedai kopi pun kini semakin beragam mulai dari membaca buku, bercengkrama dengan teman atau kerabat, melakukan pekerjaan dengan perangkat mobile, membicarakan bisnis dengan partner hingga menghabiskan waktu akhir pekan. Untuk menikmati minuman kopi yang berkualitas, kadang dibutuhkan waktu dan jarak yang kurang efisien karena kemacetan dan kurangnya waktu yang tersedia sehingga minuman yang dinikmati menjadi kurang maksimal.

Smartphone Canggih Yang Gak Bikin Kantong Bolong

Image
Beberapa hari terakhir memori internal di ponsel saya sering penuh, akhirnya beberapa aplikasi terpaksa saya hapus bahkan di uninstall untuk mengosongkan memori dan mempermudah kinerja ponsel. Beberapa pekerjaan saya jadi sedikit terhambat, komunikasi menjadi kurang lancar dan kinerja ponsel menjadi kurang efektif. Mendengar keluhan saya akan kinerja ponsel yang jadi lambat beberapa teman menyarankan untuk mengganti smartphone baru yang lebih canggih supaya aktivitas juga jadi lebih lancar. Untuk membeli smartphone baru, butuh beberapa informasi fitur produk supaya tidak salah membeli.  Informasi fitur smartphone yang saya utamakan ialah kapasitas memori internal hp yang besar sehingga bisa mendownload banyak aplikasi, resolusi kamera yang jelas yang bisa membantu blogger untuk selfie dan ikutan live tweet, ukuran dan berat yang ringan ketika dimasukkan ke dalam kantong celana, dan terakhir harga yang bersahabat yang bikin kantong jebol buat anak kost seperti saya. Ketika mencari

Wujud Kepedulian Pemuda Dalam Mendukung Pembangunan Manusia Yang Berkarakter

Image
Sebagai orang yang lahir, tumbuh dan besar di Indonesia saya melihat banyak hal yang ada di sekitar saya, baik dari masa anak-anak hingga dewasa. Yang dulu ketika saya kecil semua terlihat begitu damai, harga barang murah dan saya bebas bermain tanpa beban. Namun semenjak era reformasi banyak perubahan sosial yang terjadi di sekitar kita mulai dari penduduk miskin yang bertambah, jumlah pengangguran yang meningkat, biaya kebutuhan hidup yang terus naik, pendidikan menjadi barang yang mewah dan banyaknya kasus korupsi yang terungkap.  sumber : http://id.yarsi.ac.id

Belanja Tas Kipling Menjadi Lebih Mudah di Shopious

Image
Jadi perempuan itu gampang-gampang sudah, kadang saya suka tampil simple tapi kadang perlu juga aksesori untuk tampil di acara formal. Untuk itu perlu meluangkan waktu untuk belanja pakaian, tas dan aksesoris yang sesuai. Memang sih di Jakarta banyak pusat perbelanjaan yang menyediakan pakaian dan aksesoris wanita dengan harga yang bervariatif, mulai yang murah sampai yang paling mahal. Tapi untuk menyediakan waktu untuk belanja, saya sering merasa kesulitan karena jadwal mengajar dalam seminggu tiga kali ditambah acara gathering blogger di weekend. sumber : http://www.cyonpark.com/wp-content/uploads/2010/12/cyonpark-butik-baju-online-article-how-to-wear-belt-skinny-belt-fashion-belt-ikat-pinggang-fashion.jpg

Serunya Menaiki Daihatsu Sirion Bersama Sahabat Di Hari Kasih Sayang

Image
Tanggal 14 Februari 2015 lalu, banyak diperingati orang sebagai hari Valentine atau hari Kasih Sayang. Maka banyak event digelar dalam rangka menyambut event yang banyak dirayakan di berbagai negara. Saya pribadi tidak pernah merayakan hari kasih sayang tersebut karena bukan bagian dari ritual ibadah saya. Maka saya pun tidak terlalu memusingkan apakah saya merayakan dengan pasangan atau sendirian alias jomblo.

Semangat Setiap Hari Dengan Memakan Buah Lokal

Image
Sebagai orang yang lahir dan besar di negara tropis Indonesia, saya bangga dengan kekayaan alam Indonesia. Antara lain keanekaragaman tumbuhan dan hewan di berbagai wilayah Indonesia. Ada banyak jenis tumbuhan yang tumbuh di tanah Indonesia yang subur. Mulai dari aneka pepohonan, bunga, dan buah-buahan. Untungnya sejak kecil di halaman rumah saya, ditanami berbagai macam pohon baik yang menghasilkan buah maupun tidak. Pohon di rumah saya yang rutin menghasilkan buah yaitu jambu biji dan srikaya. Jika ingin memakan  buah lainnya maka biasanya ibu cukup pergi ke pasar dekat rumah kemudian membelinya. sumber : http://static.republika.co.id/uploads/images/detailnews/buah-buah-eksotis-indonesia-khas-area-tropis-_120601233730-947.jpg

Berjiwa Muda Dengan Daihatsu Sirion

Image
Beberapa bulan lalu pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi di beberapa media massa. Muncul pro kontra setelah keluar pernyataan tersebut. Saya pun terkejut dengan berita itu namun ingin lebih fokus terhadap solusi bagaimana tetap bisa bertahan hidup di tengah kenaikan harga barang pokok. Hikmah dari kenaikan BBM ialah kita dituntut kreatif agar bisa menambah pemasukan dan memenuhi target yang ingin dicapai 2015.