Posts

Mari Tingkatkan Produktivitas Dengan Dukung Indonesia Bebas Anemia

Image
Agar dapat meningkatkan produktivitas kerja, harus didukung dengan tubuh dan stamina yang fit. Jika stamina kurang fit maka konsentrasi akan berkurang, tubuh mudah lemas dan mudah capek. Salah satu penyebab fisik yang kurang fit adalah anemia atau kurang darah. Dari survey yang dilakukan Asian Development Bank (ADB) tahun 2012, sekitar 22 juta anak Indonesia mengalami anemia dan menurut survei Kesehatan Rumah Tangga 2001 40 % wanita subur juga mengalaminya.

Belajar Memasak Dengan Suasana Dapur Yang Lengkap Dan Nyaman

Image
Melihat makanan enak di toko kue atau rumah makan tentu membuat orang penasaran dan tertarik untuk memakannya. Namun bagi saya akan lebih lengkap jika bisa mengetahui bahan-bahan dan cara memasaknya sehingga bisa menjadi makanan yang enak. Agar bisa memasak dengan baik dan menghasilkan makanan yang enak bagi saya butuh proses untuk sering memasak dan belajar dari orang yang sudah berpengalaman. Apalagi sekarang profesi chef atau koki sedang populer dan bisnis kuliner menjadi bisnis yang mudah dijalankan banyak orang. 

Membeli Obat Jadi Lebih Praktis Dan Komplit

Image
Setiap orang ingin memiliki tubuh yang sehat sehingga bisa menjalani aktivitas dengan lancar. Ketika penyakit datang, hal yang umumnya dilakukan ialah istirahat dan meminum obat. Saat saya sakit, hal yang membuat saya repot ialah harus membeli obat di apotek di waktu yang tidak terduga. Misalnya di atas jam 21.00 dimana banyak apotek sudah tutup. Kalaupun buka biasanya di rumah sakit dan biayanya bisa lebih mahal. Kerepotan yang banyak dialami orang untuk mencari obat yang lengkap dan murah membuat seorang dokter berinisiatif membangun apotek yang buka 24 jam dan menyediakan obat dengan lengkap.

Dengan Nutrisi Yang Tepat Tumbuh Kembang Anak dengan Alergi Menjadi Optimal

Image
Mendengar kata alergi membuat saya merasa tidak nyaman, karena kakak saya sensitif dengan debu sehingga sering bersin di pagi hari dan menjadi mudah sakit. Ada lagi cerita sahabat saya yang anaknya alergi dengan susu sapi sehingga sering batuk dan bersin. Dengan hal itu membuat saya menjadi waspada dengan alergi dan ingin mencari informasi dengan tepat bagaimana mengatasi alergi pada anak. Untunglah saya mendapat undangan dari Sari Husada untuk menghadiri Nutritalk dengan tema "Gizi di Awal Kehidupan: Dasar-dasar dan Pedoman Praktis Optimalisasi Tumbuh Kembang Anak dengan Alergi Protein Susu Sapi".

Dukungan Pihak Swasta Terhadap Pembangunan Fasilitas Publik

Image
Dengan pertambahan penduduk yang semakin padat setiap tahun di Jakarta, membuat fasilitas umum menjadi berkurang karena lahan yang terbatas. Berkurangnya lahan membuat ruang gerak anak-anak pun terbatas. Padahal dalam masa tumbuh kembang, anak-anak membutuhkan tempat untuk bermain, berekspresi dan bersosialisasi dengan lingkungannya. Melihat hal itu Pemprov DKI berupaya menambah ruang terbuka untuk masyarakat agar memberikan tempat bagi warga untuk berkumpul bersama keluarga

Mari Cegah Dan Sembuhkan Penyakit TB Hingga Tuntas

Image
Salah satu masalah utama kesehatan masyarakat yang masih banyak diderita ialah penyakit Tuberkulosis atau TB. Bahkan di tahun 2015, Indonesia menempati peringkat ketiga di dunia jumlah penderita TB terbanyak setelah Cina dan India. Melihat kenyataan seperti ini menjadi tanggung jawab bersama agar penyakit TB bisa dicegah dan diobati sehingga tidak menular pada orang lain. Untuk bisa mencegah perlu adanya sosialisasi yang menyeluruh kepada seluruh lapisan masyarakat dimulai dari pengenalan, gejala, hingga cara mengobati dengan benar.

Paduan Buah Pisang Dan Berry Yang Segar Dari AW Restaurants Indonesia

Image
Buah pisang merupakan buah yang populer bagi orang Indonesia. Selain mudah didapat, rasanya enak dan harganya terjangkau buah pisang mudah diolah menjadi aneka makanan yang bisa dinikmati dari anak-anak sampai orang dewasa. Ketika anak-anak saya memakan pisang setelah minum obat agar mulut tidak terasa pahit. Ibu saya sering mengolah pisang dengan digoreng dan direbus yang disajikan dengan teh hangat.