Mempersiapkan Kehamilan Dengan Memilih Informasi Yang Tepat

Sebagai seorang perempuan tentu saya ingin bisa memiliki keluarga dan keturunan dari rahim sendiri. Untuk menjadi seorang ibu dibutuhkan banyak persiapan yang dimulai sejak masa remaja dengan menjaga pola makan dan istirahat sampai menikah agar bisa memiliki calon anak yang sehat dan kuat. Persiapan yang dibutuhkan antara lain fisik yang sehat, mental yang dewasa dan pengetahuan yang tepat. Di era informasi yang mudah diakses seperti ini, justru tantangan memilih informasi lebih besar karena banyaknya informasi yang beredar namun belum pasti kebenarannya


Untuk itulah saya hadir di acara talkshow Obrolan Santai (OBSAT) yang diadakan salah satu portal berita yaitu Beritagar bekerja sama dengan Mayapada Hospital pada tanggal 23 Februari 2017 di Beranda Kitchen. Tema yang dibahas yaitu Mitos dan Fakta Seputar Kehamilan dan Anak dengan tiga pembicara utama yaitu Kinaryosih, Rahne Putri blogger dan influencer, dokter Yuslan Edi Fidianto SpOG  dan Tika dari MAFINDO (Masyarakat Anti Fitnah Indonesia).


Sebagai ibu dan pekerja seni Kinaryosih sudah memiliki satu anak dan saat ini sedang mengandung anak kedua. Walaupun tinggal di kota besar Kinar masih percaya dengan adanya mitos kalau ibu hamil sebaiknya minum air kelapa hijau supaya sehat dan memiliki warna kulit yang cerah. Saat ditanyakan ke dokter Yuslan, beliau menjawab air kelapa memang bagus untuk kesehatan tapi sebaiknya tidak diminum setiap hari karena kandungan kalium yang berlebihan juga kurang baik dan tidak berpengaruh dengan warna kulit atau ketebalan rambut bayi.

Sedangkan bagi Rahne Putri ia sering juga mendengar mitos untuk meminum air kacang hijau agar rambut anak lebih tebal. Dalam menerima informasi ia sering membaca berita atau artikel dari internet atau browsing melalui Google. Memang tidak mudah menyaring informasi di internet apalagi jika artikel tersebut tidak menyebutkan sumber yang jelas.


Untuk itu Tika menghimbau masyarakat selektif dalam menerima informasi apalagi sekarang banyak beredar berita bohong ataiu hoax yang bisa menimbulkan keresahan pada masyarakat. Hal yang bisa dilakukan jika menerima informasi antara lain periksa sumber berita apakah sudah kredibel kemudian susunan redaksi pada situs berita yang dibaca. Masyarakat bisa mengadukan sebuah portal berita jika informasi sudah meresahkan dan tidak bisa dipercaya kebenarannya melalui situs trustpositif.kominfo.go.id.

Wah ternyata informasi hoax atau berita bohong sudah menyebar ke berbagai kalangan bahkan Kinaryosih dan Rahne pun sering menerima dari kerabat atau temannya dan hampir saja tertipu karena iming-iming hadiah yang menggiurkan. Untunglah setelah mendengar penjelasan salah satu perwakilan MAFINDO saya menjadi lebih selektif dan berhati-hati dalam menanggapi sebuah artikel serta tidak begitu saja membagikannya di media sosial agar berita yang negatif tidak tersebar luas.


Selanjutnyna dokter Yuslan juga menghimbau masyarakat agar menanyakan kembali informasi yang didapat dengan dokter sewaktu berkonsultasi sehingga bisa mendapatkan informasi yang benar. Seringkali beliau mendapat pertanyaan dari pasien apakah ibu hamil tidak boleh minum kopi? Jawabannya ialah boleh asalkan takarannya 300 mg/hari karena kopi bersifat menyegarkan asalkan si ibu tidak memiliki riwayat penyakit hipertensi atau maag.

Selanjutnya agar bisa memiliki momongan persiapan yang perlu dilakukan bagi pasangan suami istri ialah jangan stress karena tekanan lingkungan, berkonsultasi dengan dokter sebelum menikah, siapkan pendamping persalinan saat suami berhalangan karena pekerjaan dan komunikasi yang lancar suami dengan istri.


Tidak rugi saya meluangkan waktu untuk datang dan mendengarkan penjelasan dari pakar yang profesional karena bisa mendapatkan informasi yang jelas dan edukatif. Semua pembicara bisa menyampaikan dengan komunikatif tanpa menggurui termasuk dokter Yuslan dengan gaya humoris bisa menjawab beberapa pertanyaan dengan jelas. Acara semakin meriah dengan pembagian doorprize yang mendapatkan voucher pemeriksaan kesehatan di Mayapada Hospital. Saatnya masyarakat mulai selektif menerima informasi termasuk dalam mempersiapkan kehamilan dan persalinan agar bisa menjadi orang tua yang siap dalam membesarkan dan mendidik generasi penerus bangsa.

Comments

  1. Oya bener, i fonya bermanfaat banget, gak sia-sia pulang malam, ilmunya sepanjang hayat.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Lima Hal Yang Harus Dimiliki Pekerja Digital Masa Kini

ulasan film sokola rimba

PopBox Loker Multifungsi Untuk Berbagai Kebutuhan