Gebrakan Smartfren Andromax 4G LTE di Indonesia
Bulan Agustus di Indonesia identik perayaan ulang tahun kemerdekaan yang dilakukan di berbagai wilayah dan hampir semua golongan usia dan kalangan. Biasanya berbagai lomba diselenggarakan mulai dari tingkat RT hingga tingkat kecamatan. Berbagai lomba biasanya diadakan untuk anak-anak hingga dewasa seperti lomba makan kerupuk, balap karung, memasukkan pensil ke dalam botol, tarik tambang, dan panjat pinang. Karena diadakan setahun sekali maka suasana lomba terasa meriah dan menyenangkan bagi semua orang.
sumber : http://www.pegipegi.com
Salah satu operator telekomunikasi dan produsen smartphone di Indonesia pun akan meluncurkan produk terbarunya di bulan yang bersejarah dan dirayakan banyak orang yaitu bulan Agustus. Hal tersebut dilakukan karena melihat tren smartphone yang dinamis dan tingginya permintaan akan smartphone yang bisa memenuhi berbagai kebutuhan kaum urban di kota-kota besar. Beberapa produsen smartphone dan operator telekomunikasi berlomba-lomba menghadirkan layanan terbaru. Jika pada awal tahun 2000 an di Indonesia teknologi yang sudah ada baru di tingkat generasi ketiga atau 3G, maka sekitar 2013 inovasi 4G mulai banyak diperkenalkan dan digunakan sebagian orang.
sumber : http://www.jagatreview.com
Awalnya saya kurang begitu paham perbedaan 3G dan 4G, namun karena kebutuhan akses internet yang juga meningkat dan beberapa smartphone serta operator meluncurkan layanan 4G LTE. Saya pun mencari tahu apa perbedaan kedua layanan tersebut dan kelebihan yang ditawarkan. Harus diakui kecepatan internet di Indonesia masih tertinggal jauh dibandingkan negara tetangga, padahal kebutuhan internet setiap tahun meningkat. Menurut data dari Akamai Technologies Inc tahun 2014 akses internet rata-rata sebesar 2,5 Mbps dan menempati urutan ke 101 di seluruh dunia.
Namun bukan berarti inovasi 4G menjadi sia-sia, karena setelah mencari informasi di berbagai website 4G merupakan pengembangan teknologi 3G yang diprediksikan dapat menghasilkan kecepatan sampai 100Mb/second. Era inilah yang dinamakan era broadband dimana jaringan internet bisa sampai diatas 100Mb/second. Bagi saya era ini lah yang ditunggu-tunggu dimana akses internet menjadi semakin mudah dan cepat.
Sebagai salah satu pemain industri telekomunikasi terkemuka PT Smartfren Telecom, Tbk juga akan meluncurkan lima perangkat Andromax 4G LTE yang menyediakan teknologi mutakhir kepada konsumen di bulan Agustus. Kelima perangkat yang akan diluncurkan pada Agustus mendatang ialah Andromax R, Andromax Q, Andromax Qi,
Andromax Ec, dan Andromax Es. Kelima device
tersebut adalah smartphone Andromax 4G LTE pertama di pasar Indonesia.
Semua perangkat Andromax 4G LTE telah dilengkapi dengan Android OS 5 Lollipop, dan Cyanogen untuk Andromax Q, Front LED Flash (Andromax R/E), Front Camera 5MP dengan wide angle (AndromaxEc, Es), dan ditenagai dengan prosesor
Snapdragon 410 Quadcore 1.2 GHz. Untuk
kualitas audio, hampir semua telah dilengkapi dengan teknologi Dolby
(Andromax Qi, R, &Es), sedangkan untuk Andromax
Q menggunakan AudioFX
Cyanogen dan Andromax Ec menggunakan DTS.
Dalam meluncurkan produk Andromax 4G LTE, Smartfren melakukan kerjasama dengan berbagai pihak yang menghadirkan fitur canggih yaitu Cyanogen OS yang memberikan pengguna untuk mengaplikasi email secara premium, mengatur tema yang mendalam, mengatur tampilan wallpaper, font, ikon, aplikasi kamera yang mempermudah selfie dan mengambil gambar dan video. Selain bekerja sama dengan Cyanogen OS, Smartfren juga bekerja sama dengan Asahi Glass Co. Ltd. Dimana khusus di Andromax R, memiliki layar yang dilapisi dengan kaca Dragontrail yang memiliki daya tahan tinggi, enam kali lipat lebih baik dari kaca biasa. Dragontrail sendiri sudah terbukti kehandalan produknya meskipun memiliki daya tahan yang lebih dari kaca biasa namun kaca ini tetap terlihat bening dan tipis, sehingga membuat Andromax R nyaman dan ringan saat digenggam.
Berikut kelima tipe Smartfren Andromax 4G LTE dan paket yang diberikan oleh kartu perdana Smartfren:
sumber : http://www.smartfren.com/andromax4g
- Andromax R tersedia dalam dua pilihan warna mewah yaitu hitam-emas, hitam-perak, dan putih perak dengan harga jual Rp 1.599.000,- (termasuk PPN) bersama kartu perdana Smartfren dengan gratis data 8GB (2GB data + 6GB Midnight data), 1000 menit ke sesama Smartfren, 10 menit Off ke operator lain, 100 SMS, dan bonus VAS yang berlaku untuk 7 hari.
sumber : http://www.smartfren.com/andromax4g
- Andromax Q tersedia dalam dua pilihan warna yaitu biru tua, dan putih, serta dua warna untuk Andromax Qi yakni hitam dan putih dengan harga jual Rp 1.299.000,- (termasuk PPN) bersama kartu perdana Smartfren dengan gratis data 8GB (2GB data + 6GB Midnight data), 1000 menit ke sesama Smartfren, 10 menit Off ke operator lain, 100 SMS, dan bonus VAS yang berlaku untuk 7 hari.
sumber : http://www.smartfren.com/andromax4g
- Andromax Ec&ES masing-masing tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu hitam, putih, dan abu-abu. Dengan harga jual Rp 999.000,- (termasuk PPN) bersama kartu perdana Smartfren dengan gratis data 8GB (2GB data + 6GB Midnight data), 1000 menit ke sesama Smartfren, 10 menit Off ke operator lain, 100 SMS, dan bonus VAS yang berlaku untuk 7 hari.
sumber : http://www.smartfren.com/andromax4g
Walaupun kelima smartphone ini baru akan diluncurkan bulan Agustus, namun saya sudah mencoba langsung fitur-fitur yang ada pada acara Blogger Gathering Smartfren dan Idblognetwork tanggal 14 Juni 2015. Tidak hanya mendengar dan melihat kecanggihan fitur Smartfren Andromax, para blogger pun diajak untuk merasakan langsung fitur yang ada pada event Indonesia Cellular Show. Dengan booth yang besar, megah dan futuristik saya mencoba langsung Smartfren Andromax R untuk berfoto selfie dan mengakses website video streaming. Hasilnya situs video dapat terbuka dengan lancar tanpa adanya gangguan koneksi dan hasil setelah berfoto selfie terlihat jelas dan jernih. Ukuran Smartfren Andromax R juga ringan dan mudah untuk digenggam.
Dengan adanya inovasi terbaru 4G LTE dari Smartfren, bagi pengguna Smartfren yang masih memiliki dan menggunakan frekuensi CDMA EVDO atau CDMA EVDO Rev B tidak perlu khawatir karena jaringan tersebut masih bisa digunakan seperti biasanya. Smartfren selalu mengutamakan kemudahan dan kepuasan bagi pelanggan dalam berkomunikasi dengan dukungan perangkat yang memiliki spesifikasi terkini dengan harga terjangkau. Karena itulah Smartfren menghadirkan lini produk smartphone andalan dengan merek Andromax untuk pelanggannya. Sementara dari sisi layanan selular, Smartfren menawarkan beragam paket layanan data serta konten yang menarik.
Nah tentu semakin tidak sabar menunggu bulan Agustus, selain ikut merayakan dan memeriahkan ulang tahun proklamasi kemerdekaan juga memiliki smartphone terbaru dari Smartfren Andromax yang canggih dan terjangkau. Pilihan bagi masyarakat akan semakin beragam tidak hanya bagi operator seluler GSM namun juga operator CDMA seperti Smartfen. Semoga gebrakan Smartfren bisa memberikan akses internet yang cepat dan terjangkau bagi semua kalangan serta menjadi trendsetter operator telekomunikasi di Indonesia.
Comments
Post a Comment