Saatnya Jadi Wirausaha Melek Keuangan Dengan Tunaiku

Menjadi pebisnis atau wirausaha merupakan salah satu impian saya saat masih kuliah agar bisa mandiri di masa tua dan membuka lapangan pekerjaan di masyarakat. Namun dahulu memulai usaha tidak semudah sekarang karena akses internet terbatas dan belum banyak pelatihan bagi mahasiswa atau ibu rumah tangga.  


digital marketing


Dengan modal nekat saya berjualan madu Bina Apiari karena mudah, cepat dan manfaatnya bisa saya rasakan. Waktu memulai jualan saya memanfaatkan media sosial facebook untuk menawarkan dan forum kaskus untuk menjualnya. Sedikit demi sedikit saya mendapatkan tambahan penghasilan untuk biaya operasional sehari-hari. 

Sekarang untuk memulai usaha sudah jauh lebih mudah karena banyak marketplace gratis untuk memasarkan produk, pelatihan wirausaha dan bantuan modal dari perbankan dengan bunga ringan serta tanpa jaminan sehingga banyak bermunculan pengusaha baru yang sukses. 

Namun tidak semua pelaku usaha mengerti bagaimana mengelola keuangan yang baik termasuk saya. Waktu awal berjualan saya sering rugi alias nombok karena harga jual yang murah, biaya operasional lebih mahal dan tidak memisahkan keuangan pribadi dengan usaha. Untuk itu saya mulai belajar pelan-pelan bagaimana mengelola keuangan supaya bisa mendapatkan keuntungan dan berkembang lebih pesat lagi. 


ngopi bareng bang amar


Saat mendapat kesempatan mengikuti webinar Ngopi Bareng Bank Amar dengan tema bijak merencanakan keuangan tanggal 20 Maret 2020 menjadi bekal ilmu yang berguna karena bisa diterapkan siapa saja baik pebisnis profesional maupun orang yang baru memulai usaha. 

Beberapa hal penting yang perlu diketahui dalam keuangan pribadi atau keluarga adalah bisa membedakan kebutuhan dengan keinginan karena seringkali orang sulit membedakan sehingga mengakibatkan pengeluaran lebih besar dari pemasukan karena demi gengsi atau tuntutan gaya hidup. 

Selain itu penting juga untuk memiliki tabungan dan investasi agar saat dimasa sulit seperti pandemi sekarang bisa bertahan tanpa harus berhutang atau menjual aset. Kesehatan keuangan menjadi hal yang penting selain kesehatan fisik karena biaya yang harus dikeluarkan saat berobat bisa mencapai puluhan juta.  

Jika memiliki usaha penting untuk memisahkan keuangan pribadi dan usaha, catat segala pengeluaran dan pemasukan dan hitung dengan teliti apakah harga jual produk bisa menutupi biaya operasional agar bisa terus berkembang. 


hutang baik vs hutang buruk


Agar usaha bisa terus berkembang bisa mengajukan pinjaman untuk menambah modal. Tidak perlu takut karena hutang untuk usaha termasuk hutang yang baik alasannya usaha merupakan aset produktif. Salah satu cara untuk meminjam uang ialah dengan mengajukan ke pinjaman online namun harus berhati-hati apakah sudah terdaftar resmi di OJK dan ada aplikasi resmi di playstore atau appstore.

 

tips memilih pinjaman

Saat mengajukan pinjaman pastikan limit relatif besar, cicilan bisa dalam waktu yang lama, tanpa jaminan dan bunga yang ringan sehingga bisa melunasi pinjaman sesuai dengan kemampuan. Pinjaman online menjadi solusi efektif bagi masyarakat yang ingin membuka usaha karena praktis, cepat dan tidak perlu repot keluar rumah sehingga aman dari kerumunan di tempat umum. 





Salah satu pinjaman online yang memberikan solusi keuangan ialah Tunaiku. Tunaiku merupakan platform pinjaman digital tanpa agunan dari Amar Bank yang sudah terdaftar resmi di OJK bagi masyarakat  yang belum mendapat bantuan dari lembaga keuangan formal dengan nilai pinjaman 2 juta - 20 juta dengan jangka waktu 6 - 20 bulan.  Bunga yang diberikan Tunaiku bagi nasabah sekitar 3-4% flat setiap bulannya dan biaya administrasi Rp 540.000 yang sudah dimasukkan dalam cicilan setiap bulannya. 

Sampai sejauh ini Tunaiku sudah menyalurkan dana pinjaman Rp 4,7 triliun untuk renovasi rumah, modal usaha dan biaya pendidikan. Tunaiku juga menyediakan program referral bagi masyarakat yang ingin mendapatkan pemasukan tambahan dengan mereferensikan Tunaiku kepada keluarga atau teman yang membutuhkan pinjaman uang. 




Kewajiban dari agen referral cukup mudah yaitu menginformasikan aplikasi Tunaiku dari mengunduh, membantu proses pendaftaran, mempromosikan di media sosial dan memberikan edukasi kepada nasabah terkait pengecekan status pinjaman dengan benar. 

Nah sekarang kita bisa mendapatkan pemasukan tambahan baik dengan menjadi wirausaha atau agen referral dengan Tunaiku sekaligus mengelola keuangan dengan benar. Info lengkap mengenai Tunaiku bisa ikuti akun instagram @tunaiku. 









Comments

Popular posts from this blog

Lima Hal Yang Harus Dimiliki Pekerja Digital Masa Kini

ulasan film sokola rimba

PopBox Loker Multifungsi Untuk Berbagai Kebutuhan