Saatnya Operator Telekomunikasi Bertransformasi Menghadapi Disrupsi Teknologi

Internet kini menjadi kebutuhan penting bagi masyarakat karena tanpa internet kita seperti tidak bisa berkomunikasi. Ketergantungan manusia pada internet bukan hanya dialami masyarakat di kota besar tapi juga di kota kecil bahkan pedesaan. Hampir semua orang kini terhubung melalui pesan instan dibanding telp atau sms. 



Tingginya pengguna internet dan berkembangnya teknologi di Indonesia, membuat perilaku masyarakat berubah demikian juga perusahaan dituntut untuk lebih dinamis dan transparan. Gencarnya perusahaan global yang bisa memberikan layanan internet yang gratis, seharusnya mendorong pemerintah dan swasta untuk bersinergi untuk saling menghidupi bukan bersaing yang menjatuhkan.



Pendapat ini dikemukakan oleh Bapak Nonot Harsono sebagai pengamat telekomunikasi yang diadakan ICT Institute di Balai Kartini tanggal 5 Februari 2020. Menurut beliau, ada empat hal yang perlu diperhatikan bagi perusahaan telekomunikasi agar bisa bertahan di tenagh ekosistem baru yang berevolusi. 

Empat hal tersebut antara lain Artificial Intelligence (AI) big data untuk optimalisasi data dan meningkatkan kepuasan pelanggan, Internet Of Things dimana internet bisa menjadi solusi berbagai sektor misalnya pertanian atau pendidikan, pembangunan jaringan fiber optik yang bagus agar bisa menggunakan teknologi 5G, menerapkan teknologi eSIM pada perusahaan telekomunikasi supaya konsumen bisa lebih setia pada perusahaan. 

Kita perlu belajar pada perusahaan besar seperti Google, Facebook dan Netflix yang bisa memanfaatkan peluang dengan baik karena memanfaatkan infrastruktur telekomunikasi, mereka berhasil mendapatkan pemasukan dengan mengolah data yang dikumpulkan. 

Jika Google dan Facebook bisa memiliki data pengguna seharusnya data pelanggan bisa dioptimalkan untuk digitalisasi proses manajemen, mendukung kecepatan dan meningkatkan kepuasan pelanggan berdasarkan kebutuhan. 

Memang bukan hal yang mudah untuk menerapkan transformasi digital namun jika tidak dimulai dari sekarang, operator akan tertinggal dan terus merugi. Disrupsi teknologi tidak bisa dihindari namun bisa diatasi jika semua pihak baik internal maupun eksternal bisa saling bersinergi untuk gerbang internet Indonesia. Pemerintah perlu melibatkan peran operator telekomunikasi untuk menerapkan transformasi digital karena mereka memiliki peran penting dalam membangun infrastruktur teknologi di Indonesia. 




Selanjutnya bapak Heru Sutadi sebagai ketua ICT Institute mengatakan disrupsi bisa terjadi kapan saja di sektor apapun dan memiliki pengaruh signifikan terhadap organisasi tradisional jika tidak dimulai atau dipersiapkan dari sekarang. 

Transformasi diperlukan karena pengguna internet yang terus meningkat bahkan mencapai 330 juta pengguna ponsel di Indonesia sehingga mengubah perilaku pelanggan dan bagaimana menjalankan bisnis. Diperlukan transformasi organisasi agar relevan dan kompetitif selain itu diperlukan pemikiran ulang dan restrukturisasi logika bisnis organisasi. 

Ada tiga faktor dalam internal organisasi yang berperan penting dalam transformasi digital yaitu visi dan kepemimpinan, inovasi dan adopsi teknologi baru, budaya dan transformasi organisasi. Memang baru sebagian diterapkan di perusahaan telekomunikasi Indonesia, namun perlahan tapi pasti sudah mulai meningkatkan efisiensi, mengadopsi teknologi baru dan berinovasi meningkatkan kepuasan pelanggan. 

Saya jadi teringat dahulu ketika bekerja sebagai call center di bank swasta, pengguna kartu kredit akan mengantri telepon untuk bertanya atau menyampaikan keluhan. Kini orang yang ingin menyampaikan kritik melalui twitter dan mendapat respon lebih cepat dibanding menelpon. 

Perubahan ini saya lihat sudah direspon dengan baik oleh beberapa perusahaan mulai dari perbankan, telekomunikasi, bahkan transportasi publik yang sebelumnya hanya komunikasi satu arah kini membalas dengan cepat pertanyaan konsumen melalui media sosial.

Semoga dengan adanya seminar Telekomunikasi ini, bisa memberikan masukan positif bagi industri telekomunikasi Indonesia.





















Comments

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Lima Hal Yang Harus Dimiliki Pekerja Digital Masa Kini

ulasan film sokola rimba

PopBox Loker Multifungsi Untuk Berbagai Kebutuhan